Travelling Stories and Medical Record

Home Top Ad

EnryMazniDotCom- Tidak terasa sudah hampir 7 tahun saya menjalani dunia blogging, walaupun sebenarnya sampai saat ini masih aja belum bisa...

Status IRT Tidak Menghalangi Untuk Berkarya : Adya Pramudita

EnryMazniDotCom- Tidak terasa sudah hampir 7 tahun saya menjalani dunia blogging, walaupun sebenarnya sampai saat ini masih aja belum bisa dikatakan sebagai blogger profesional. Awal memulai nge blog seh dulunya hanya iseng iseng ingin berbagi ilmu dan artikel artikel tentang bidang saya. Ya, bidang rekam medis dan sampai akhirnya saya berfikir juga untuk menulis beberapa cerita tentang hobi saya, yaitu traveling, cerita yang saya tulis berdasarkan pengalaman pribadi selama melakukan traveling. Walaupun sudah lama menulis, dengan bahasa sendiri dan jauh dari kata pro, tapi saya tetap menulisnya dengan tujuan untuk berbagi. Mudah mudahan seiring waktu tulisan tulisan saya bisa membaik dan jadi enak dibaca. Dunia blogging, selain menulis sebenarnya merupakan ajang untuk memperluas dunia pertemanan juga. Karena kita akan banyak bertemu dengan blogger blogger lainnya dari berbagai macam profesi utama mereka. Whos know, walaupun seorang ibu rumah tangga dengan kesibukan keluarga, ternyata bisa fokus dan berkarya di dunia blogging. Yang penting niat dan kemauan untuk tetap konsisten menekuni dunia blog, apalagi mempunyai hobi menulis, sudah pasti nge blog merupakan suatu wadah yang tepat untuk menyalurkan hobi menulis tadi.

Nah, kali ini saya mempunyai seorang teman, walaupun hanya baru sekali bertemu di sebuah acara workshop tentang blog, tetapi ternyata dia mempunyai segudang karya yang sudah di publish. Dalam artikel saya saat ini, saya sedikit akan mengulik sosok ibu rumah tangga yang sudah mempunyai sederet prestasi. Yok kita lihat siapakah dia?. Namanya adalah Adya Pramudita, merupakan nama pena nya di dunia blog. Ibu dengan 3 orang anak ini, selain sibuk dengan pekerjaan utamanya sebagai seorang ibu dan istri, ternyata dia masih bisa membagi waktunya untuk menyalurkan hobi menulisnya. Siapa sangka,  ibu rumah tangga yang katanya hanya jago di dapur dan keluarga, bisa menoreh prestasi lainnya di sela kesibukan utamanya. 
Baca Juga : Profil Aprillia Hamsa, Emak Emak Dunia Blogging
Adya, memulai dunia blogging pada tahun 2013, walaupun awal awal nge blog masih belum banyak postingan dan kata beliau sempat pernah setahun tidak pernah menulis artikel artikel terbaru lagi dikarenakan habis melahirkan. Ya wajar dunk, seorang ibu pasti bakalan fokus ke anaknya. Adya mempunyai 3 orang anak dengan rentang usia yang bervariasi, 12 tahun, 7 tahun dan seorang balita umur 20 bulan. Adya paling senang menulis fiksi, novel dan cerpen, dan hasil karyanya sudah menghasilkan 3 buah novel ( 2 solo dan 1 novel kolaborasi ), selain sudah menerbitkan novel, ternyata prestasi lainnya adalah pernah memuat beberapa cerpen dan dimuat di majalah dan koran *Salut Salut*. Baru beberapa tahun nge blog sudah mempunyai banyak prestasi yang gemilang, beda sama saya yang nge blog datar datar saja, jangan prestasi menulis, sudah bisa membuat artikel di blog sendiri saja saya sudah bangga sekali hehehe.
www.enrymazni.com
Adya Pramudita
Masih ada lagi loh prestasi lainnya dari penulis handal ini, simak ya, pada tahun 2013 adya pernah masuk jadi salah satu dari 9 besar penerima beasiswa Mizan Antitesa untuk belajar menulis novel selama 3 hari *????* *Keren Banget*, boro boro 3 hari menulis novel, membuat satu artikel saja saya butuh waktu berhari hari, dan itupun menurut saya belum maksimal hasil tulisannya. Hebat sekali Adya mah, jadi iriiiiiiiiiii. Nah untuk tahun 2015, cerpen nya pernah menjadi juara 2 dalam kompetisi Green Pen Literary Award yang di adakan oleh Perhutani, dan dari cerpen tersebut, Adya juga mengikuti lokakarya cerpen Kompas pada tahun 2015.

Sekarang ayuk kita intip isi blog nya di Adya Pramudita, apa saja seh artikel artikel dari seorang Adya ini???. Untuk memudahkan pembacanya, Adya membuat beberapa kategori seperti Family yang menceritakan tentang keluarga dan anak anak, Karya-Karya Adya yang memuat tentang buku buku hasil tangan beliau, ada juga kumpulan kumpulan cerpen yang pernah di muat di beberapa majalah dan koran, resensi buku buku dan puisi puisi hasil dari ke isengan dia. Kalau mau membaca artikel tentang hasil perenungan-perenungan yang berkaitan dengan perasaan dan emosi Adya, bisa membuka menu Residu Hati, nah ini dia kategori yang up to date, Lifestyle kata Adya seh biar tetap kekinian dan up to date dengan segala perkembangan zaman, *Tetap Jadi Emak Gaul Ya* hehehe, untuk kategori Tips Menulis berisi tentang semua materi materi workshop yang di ikuti beliau dan di tulis ulang untuk disajikan kepada pembaca setianya, karena berbagi itu indah loh. Selain berbagi, menulis kembali ke dalam blog akan menjadi kenang-kenangan bagi kita di suatu saat nanti.

Pernah baca novel yang berjudul Menjeda, Namaku Loui(sa), Maret Flower?, kalau pernah berarti kalian selangkah lagi bisa kenal lebih dekat penulisnya, yaaa, Adya adalah penulis semua novel novel tersebut, dan kata nya akan banyak lagi novel novel yang bakalan dia terbitkan. Selain menulis, dia juga mempunyai hobi yang sama dengan saya, yaitu nonton, kalau dia suka nonton semua film apalagi kalau ada idolanya Jason Bourne. Kalau saya suka nonton juga seh *IkutIkutan* tapi hanya film film tertentu dan paling saya suka kalau film Fantasy, Animation dan semua hal yang berbau high tech. Oh ya, saat berkunjung di blognya, saya sangat suka dengan kategori Tips Menulis, kebetulan kan saya seorang blogger yang masih jauh dari kata bagus dalam menulis artikel, salah satu artikel yang saya pantengin adalah Tips Menulis Ala Bukune dan GagasMedia artikel yang membahas tentang cara membuat kata pembuka, paragraf pertama, prolog atau bab pertama dalam sebuah novel. Pokoknya masih banyak tips tips lainnya yang bisa kita jumpai dalam blog nya Adya.

Saat ini Adya tergabung dalam komunitas menulis Be A Writer Community dan Merah Jambu, peran Adya dalam dua buah komunitas ini adalah menjadi penanggung jawab untuk cerpen dewasa. Adya juga masih mempunyai cita cita ke depannya akan membuat grup membaca di kota Bogor, dan saat ini dia lagi menggarap sebuah novel dan kalau sudah selesai dia akan melanjutkan untuk membuat sebuah novel anak, semua itu cara Adya menunjukkan kepada anak anaknya kelak, bahwa dia peduli dan memahami dunia mereka. Sebenarnya masih banyak yang bisa di bahas tentang emak hebat ini, tapi tidak apa apa, bagi teman teman yang ingin tanya tanya langsung kisah sepak terjang dia di dua dunia ini "Dunia Keluarga" dan "Dunia Blogging" bisa langsung kontak kontak via :

1. FB : Adya Tuti Pramuditia
2. Twitter : @Adyastory
3. Email : adyapramudita80 [et] gmail [dot] com.

'Keep Traveling Keep Writing'

1 komentar:

  1. gak nyangka yaa, temen-temen ini prestasinya segudang! awalnya jiper juga pas mengulik prestasi2 temen-temen, saya mah pemain baruuu di dunia blog :P

    BalasHapus